Indramayu – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama bulan suci Ramadan, Bhabinkamtibmas Polsek Cantigi, Polres Indramayu Bripka Faisal Zaen, aktif melakukan kegiatan sambang warga di desa binaannya di Kecamatan Cantigi, Kabupaten Indramayu. Sabtu (8/3/2025)
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, sekaligus memastikan situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif selama bulan penuh berkah ini.
Kapolres Indramayu AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Cantigi Ipda H. Casmin, menegaskan bahwa pendekatan humanis seperti ini sangat penting agar masyarakat merasa nyaman dan dilindungi.
"Kami ingin memastikan masyarakat dapat menjalankan ibadah Ramadan dengan aman dan tenteram. Melalui sambang warga ini, kami juga mengajak mereka untuk turut serta menjaga lingkungan agar tetap kondusif," ujar Kapolsek Cantigi Ipda H. Casmin.
Dalam kesempatan tersebut, Bripka Faisal juga menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga, seperti meningkatkan kewaspadaan terhadap tindak kriminal, menghindari konflik sosial, serta menjaga anak-anak dari kenakalan remaja seperti tawuran atau perang sarung yang marak terjadi di bulan Ramadan.
Selain itu, ia mengimbau agar warga segera melapor kepada kepolisian jika menemukan hal-hal mencurigakan yang dapat mengganggu keamanan lingkungan.
"Dengan menjaga komunikasi yang baik antara polisi dan masyarakat, kita bisa bersama-sama menciptakan suasana Ramadan yang damai dan penuh keberkahan," pungkasnya.