Indramayu – Dalam rangka mengantisipasi gangguan kamtibmas menjelang bulan suci Ramadan 2025, Polsek Kedokanbunder, Polres Indramayu, meningkatkan patroli di wilayah hukumnya, Minggu (2/3/2025).
Langkah ini bertujuan untuk menciptakan situasi yang aman dan nyaman bagi masyarakat selama menjalankan ibadah puasa.
Patroli difokuskan pada jalan-jalan sepi, objek vital (Obvit), objek vital nasional (Obvitnas), serta permukiman penduduk guna mencegah tindak kriminalitas.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Kedokanbunder, Ipda Tasim, menegaskan bahwa peningkatan patroli ini merupakan bukti nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat.
"Sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat, kami berkomitmen untuk menjaga kondusifitas wilayah. Kehadiran petugas di lapangan diharapkan dapat mencegah niat pelaku kejahatan dan memberikan rasa aman bagi warga," ujar Ipda Tasim.
Selain patroli, petugas juga melakukan imbauan kepada warga agar lebih waspada terhadap potensi gangguan keamanan dan segera melaporkan jika menemukan hal mencurigakan.
Lebih lanjut Kapolsek menjelaskan bahwa patroli dilakukan pada jam-jam rawan, di antaranya saat shalat tarawih untuk mengantisipasi pencurian kendaraan bermotor dan gangguan keamanan di masjid, menjelang sahur hingga subuh guna mencegah tawuran, geng motor, serta aksi kriminalitas lainnya, serta saat ngabuburit dengan melakukan pengamanan dan pengaturan lalu lintas di titik-titik keramaian.
Kapolsek Kedokanbunder berharap, dengan adanya patroli rutin ini, masyarakat dapat menjalankan ibadah Ramadan dengan tenang, aman, dan penuh keberkahan, tanpa adanya gangguan kamtibmas di wilayah Kedokanbunder.