Indramayu – Satgas Ops Ketupat Lodaya 2025 Polres Indramayu yang bertugas di Pos Pengamanan (Pos Pam) Toang Tambi Polsek Sliyeg melaksanakan patroli untuk mengantisipasi kejahatan jalanan, aksi geng motor, serta potensi gangguan kamtibmas lainnya. Rabu (26/3/2025)
Selain itu, patroli ini juga bertujuan untuk mencegah kecelakaan lalu lintas (laka lantas) di wilayah rawan.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Sliyeg, AKP Sutrisno, menjelaskan bahwa kegiatan ini dilakukan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, khususnya para pemudik yang melintas di jalur Sliyeg.
“Patroli ini bertujuan untuk mencegah aksi kriminalitas, mengantisipasi geng motor yang dapat mengganggu keamanan, serta mengurangi risiko kecelakaan lalu lintas di titik-titik rawan,” ujar AKP Sutrisno.
Selain melakukan patroli, personel juga berdialog dengan masyarakat guna memberikan imbauan terkait keselamatan berkendara dan keamanan lingkungan.
“Polres Indramayu terus mengoptimalkan pengamanan melalui Operasi Ketupat Lodaya 2025, agar arus mudik berjalan lancar serta masyarakat dapat merasa aman dan nyaman selama perjalanan,” kata Kapolsek.