INDRAMAYU – Personel Polsek Terisi, Polres Indramayu, Polda Jabar melaksanakan pengamanan arus mudik Lebaran 2025 di Stasiun Kereta Api Terisi, Kecamatan Terisi, Kabupaten Indramayu, pada Sabtu (22/3/2025).
Pengamanan ini dilakukan untuk memastikan kelancaran serta keamanan para pemudik yang menggunakan transportasi kereta api.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Terisi, AKP Joni, mengatakan bahwa pihaknya telah menyiagakan personel di sejumlah lokasi guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban.
“Kami menempatkan personel untuk melakukan pengamanan dan pengawasan di sekitar Stasiun Kereta Api Terisi. Ini bertujuan untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat yang hendak mudik serta memastikan perjalanan mereka berjalan lancar,” ujar AKP Joni.
Selain pengamanan, petugas juga melakukan patroli di area stasiun guna mencegah tindak kejahatan seperti pencopetan, penipuan, dan aksi kriminal lainnya yang kerap terjadi di musim mudik.
"Kami juga mengimbau para pemudik agar tetap waspada terhadap barang bawaannya serta tidak mudah percaya kepada orang yang tidak dikenal. Jika menemukan hal mencurigakan, segera laporkan kepada petugas yang berjaga," tambahnya.
Pengamanan arus mudik di Stasiun Kereta Api Terisi ini merupakan bagian dari rangkaian Operasi Ketupat Lodaya 2025 yang digelar oleh Polres Indramayu untuk memastikan kelancaran perjalanan masyarakat selama musim mudik Lebaran. Pungkasnya.