Indramayu – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan suci Ramadan, Polsek Jatibarang Polres Indramayu Polda Jabar menggelar program PPMU (Polisi Penyuluh Menyentuh Umat) di Desa Malangsemirang, Kecamatan Jatibarang, Kabupaten Indramayu. Rabu (5/3/2025)
Kegiatan ini dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Malangsemirang, Brika Daniel P., yang menggandeng Kamali, tokoh agama setempat, untuk memberikan edukasi serta pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat.
Kapolres Indramayu AKBP Ari Setyawan Wibowo melalui Kapolsek Jatibarang Kompol Darli menyampaikan bahwa program ini bertujuan untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan, seperti tawuran, balapan liar, hingga penggunaan petasan berbahaya yang kerap terjadi selama Ramadan.
“Kami bersama tokoh agama mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi tetap aman dan kondusif. Ramadan harus menjadi bulan yang penuh berkah, bukan justru diwarnai dengan aksi yang dapat mengganggu ketertiban,” ujar Kompol Darli.
Selain penyuluhan, kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi antara polisi dan masyarakat, sehingga menciptakan komunikasi yang lebih erat dalam menciptakan keamanan bersama.
Dengan adanya PPMU, diharapkan masyarakat semakin peduli terhadap keamanan lingkungan, sehingga bulan suci Ramadan dapat berlangsung dengan aman, nyaman, dan penuh keberkahan. Pungkasnya