Indramayu – Kapolsek Lelea, Polres Indramayu Polda Jabar AKP Sunaryo, S.H., bersama anggota dan Bhayangkari Ranting Lelea menggelar aksi sosial berbagi takjil menjelang berbuka puasa di depan Mako Polsek Lelea, Selasa (11/3/2025).
Dalam kegiatan ini, sebanyak 70 bungkus takjil dibagikan kepada pengguna jalan yang melintas. Aksi ini merupakan bentuk kepedulian Polsek Lelea terhadap masyarakat yang tengah menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Lelea, AKP Sunaryo, mengatakan bahwa kegiatan ini adalah wujud nyata kepedulian Polri kepada masyarakat, sekaligus mempererat hubungan silaturahmi.
"Kami ingin berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadan ini. Semoga dengan adanya kegiatan berbagi takjil ini, masyarakat yang masih dalam perjalanan bisa menikmati hidangan untuk berbuka puasa," ujar AKP Sunaryo.
Ia menambahkan bahwa kegiatan sosial seperti ini akan terus dilakukan sebagai bentuk kepedulian Polri dan Bhayangkari terhadap masyarakat.
Selain itu, pihaknya juga mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadan, serta selalu berhati-hati dalam berkendara.
"Kami mengajak masyarakat untuk selalu menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, terutama menjelang berbuka puasa, agar tetap aman dan nyaman bagi semua," pungkasnya.