Indramayu – Demi menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang melaksanakan ibadah di bulan suci Ramadan, Polsek Sliyeg Polres Indramayu Polda Jabar menggelar Patroli Strong Point Wiralodra di sejumlah masjid dan pemukiman penduduk, Minggu (9/3/2025).
Kapolres Indramayu AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Sliyeg AKP Sutrisno, mengatakan bahwa patroli ini bertujuan untuk menjaga keamanan lingkungan dan mengantisipasi gangguan kamtibmas, terutama saat masyarakat menjalankan ibadah sholat tarawih.
"Patroli tidak hanya dilakukan di sekitar masjid, tetapi juga di pemukiman warga guna memastikan situasi tetap aman dan kondusif," ujar AKP Sutrisno.
Selain itu, personel yang bertugas juga memberikan imbauan kepada warga agar tetap waspada terhadap potensi kejahatan seperti pencurian kendaraan bermotor dan pencurian rumah kosong saat ditinggal ibadah.
Dengan kehadiran polisi di tengah masyarakat, diharapkan suasana Ramadan di Kecamatan Sliyeg tetap kondusif dan penuh kenyamanan bagi seluruh warga. Pungkasnya.