INDRAMAYU – Dalam upaya menjaga kondusifitas wilayah,
Satuan Pembinaan Masyarakat (Satbinmas) Polres Indramayu menggelar sosialisasi
pencegahan premanisme yang berkedok organisasi masyarakat (ormas), Minggu
(23/3/2025).
Kegiatan ini menyasar sejumlah tempat usaha dan pemilik usaha di berbagai titik
di Kabupaten Indramayu.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kasat
Binmas AKP Suprihati Setyaningsih, menjelaskan bahwa sosialisasi ini bertujuan
memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai modus operandi kelompok
tertentu yang mengatasnamakan ormas untuk melakukan tindakan premanisme.
“Kami ingin memastikan bahwa para pelaku usaha tidak menjadi
korban pemerasan atau intimidasi dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.
Oleh karena itu, kami mengedukasi mereka agar tidak ragu melaporkan apabila
mengalami tindakan yang mengarah pada premanisme,” ujar AKP Suprihati
Setyaningsih.
Dalam sosialisasi ini, petugas Satbinmas Polres Indramayu
juga memberikan imbauan agar masyarakat tidak mudah terprovokasi oleh kelompok
tertentu yang mengklaim memiliki wewenang, namun justru melakukan tindakan
melawan hukum.
“Kami akan terus melakukan langkah-langkah pencegahan dan
penegakan hukum terhadap oknum yang mencoba meresahkan masyarakat. Jangan takut
untuk melaporkan, kami siap memberikan perlindungan,” tegasnya.
Dengan adanya kegiatan ini, mereka merasa lebih tenang dan
memahami hak serta langkah-langkah yang harus diambil jika menghadapi aksi
premanisme.
“Polres Indramayu juga mengimbau masyarakat untuk tetap
waspada dan tidak segan melaporkan segala bentuk tindakan yang mencurigakan
melalui layanan pengaduan kepolisian,” ujar Kasat Binmas