Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger Templates

IKLAN 1

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

iklan 1

Iklan

iklan

Semarak Ramadan, Polsek Cantigi Bagikan Takjil Gratis ke Pengguna Jalan

TRIBRATANEWS POLRES INDRAMAYU
Rabu, 05 Maret 2025 | Maret 05, 2025 WIB Last Updated 2025-03-05T11:52:21Z
iklan



Indramayu – Bulan Ramadan menjadi momentum berbagi dan mempererat kebersamaan. Polsek Cantigi Polres Indramayu Polda Jabar turut ambil bagian dengan menggelar aksi sosial berbagi takjil kepada masyarakat di depan Mako Polsek Cantigi, Kabupaten Indramayu, Rabu (5/3/2025) sore.


Kapolres Indramayu AKBP Ari Setyawan Wibowo melalui Kapolsek Cantigi Ipda H. Casmin mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian kepolisian kepada masyarakat, khususnya para pengguna jalan yang masih dalam perjalanan saat waktu berbuka tiba.


“Hari ini kami membagikan sebanyak 100 paket takjil kepada pengendara dan masyarakat yang melintas di depan Mako Polsek Cantigi. Semoga ini bisa sedikit membantu mereka yang sedang berpuasa," ujar Ipda Casmin.


Selain berbagi takjil, anggota Polsek Cantigi juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap menjaga ketertiban dan keamanan selama Ramadan. 



Mereka juga mengingatkan pengendara untuk tetap berhati-hati dan menaati aturan lalu lintas.


"Kegiatan ini juga bagian dari upaya kami untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat, serta menciptakan suasana Ramadan yang penuh keberkahan dan kedamaian,” tambahnya.


Selain pembagian takjil, jajaran Polsek Cantigi juga rutin melaksanakan patroli keamanan, termasuk pengamanan di masjid-masjid saat salat tarawih dan patroli sahur untuk memastikan situasi tetap kondusif selama Ramadan. Pungkasnya.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Semarak Ramadan, Polsek Cantigi Bagikan Takjil Gratis ke Pengguna Jalan

Trending Now

Iklan

iklan