Indramayu – Dalam rangka mendukung ketahanan pangan dan mendekatkan diri dengan masyarakat, anggota Bhabinkamtibmas Polsek Juntinyuat Polres Indramayu Bripka Anas melakukan kegiatan monitoring perkembangan tanaman timun di area perkebunan timun milik warga Desa Lombang, Kecamatan Juntinyuat, Kabupaten Indramayu, pada Kamis (10/4/2025).
Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk pendampingan terhadap petani lokal serta untuk mengetahui sejauh mana perkembangan hasil cocok tanam di wilayah binaan.
Kapolres Indramayu AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Juntinyuat Iptu Trio Tirtana H., menjelaskan bahwa kegiatan monitoring ini merupakan bagian dari peran aktif Bhabinkamtibmas dalam mendukung program ketahanan pangan yang berkelanjutan di wilayah hukum Polsek Juntinyuat.
"Monitoring dilakukan di atas lahan perkebunan seluas 550 meter persegi, yang ditanami sayuran timun. Dari hasil pemantauan, tanaman timun yang sudah memasuki usia kurang lebih 30 hari sejak masa tanam menunjukkan perkembangan pertumbuhan yang baik," ujar Iptu Trio Tirtana.
Ia menambahkan, kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah-tengah petani juga menjadi bentuk dukungan moral dan motivasi bagi warga agar terus semangat dalam mengelola sektor pertanian, terutama dalam upaya menciptakan kemandirian pangan di tingkat desa. Pungkasnya.