INDRAMAYU – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Bhabinkamtibmas Polsek Arahan Polres Indramayu Polda Jabar melaksanakan kegiatan silaturahmi dengan warga sekaligus patroli antisipasi gangguan kamtibmas, pada Senin (14/4/2025).
Kapolres Indramayu AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Arahan Iptu H. Ian Hernawan, mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari pelayanan kepolisian untuk menjamin rasa aman bagi masyarakat di wilayah hukum Polsek Arahan.
“Silaturahmi yang dilakukan Bhabinkamtibmas ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat, sekaligus sebagai sarana menyampaikan pesan-pesan kamtibmas,” ujar Kapolsek.
Selain bersilaturahmi, petugas juga melakukan patroli antisipasi kejahatan C-3 (curat, curas, dan curanmor) serta potensi gangguan kamtibmas lainnya, dengan menyasar titik-titik yang dianggap rawan dan pemukiman warga.
Dalam kesempatan itu, masyarakat diimbau untuk aktif menjaga keamanan lingkungan dan tidak segan-segan melaporkan jika melihat atau mengetahui adanya aktivitas mencurigakan.
“Kami berharap masyarakat semakin peduli terhadap lingkungannya dan terus bersinergi dengan kepolisian dalam mewujudkan situasi yang aman dan kondusif,” tutup Iptu Ian Hernawan.