Indramayu – Dalam upaya memperkuat sistem keamanan lingkungan di wilayah binaannya, Bhabinkamtibmas Polsek Krangkeng Polres Indramayu, Polda Jabar Aipda Demi Sentosa, mengajak warga untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) melalui pembentukan Satkamling Wiralodra Presisi di Desa Srengseng, Kecamatan Krangkeng, Kabupaten Indramayu, Sabtu (26/4/2025).
Kegiatan ini dilakukan dengan memberikan arahan dan petunjuk langsung kepada warga terkait tata cara pelaksanaan tugas jaga malam secara bergiliran, sehingga keamanan lingkungan tetap terjaga.
Kapolsek Krangkeng AKP Nandang Supriyatna mengatakan bahwa inisiatif tersebut merupakan bagian dari komitmen Polsek Krangkeng untuk terus menjalin sinergi dengan masyarakat dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukum setempat.
Ia menjelaskan, keberadaan Satkamling bukan hanya sebagai simbol keamanan, namun juga menjadi garda terdepan dalam mencegah potensi gangguan kamtibmas di lingkungan permukiman warga.
Lebih lanjut, partisipasi aktif warga dalam kegiatan ronda malam secara swadaya menunjukkan kepedulian bersama dalam menjaga keamanan lingkungan, sekaligus mempererat hubungan sosial antar warga.
Kapolsek berharap, keberadaan Satkamling Wiralodra Presisi ini bisa berjalan sesuai harapan dan menjadi contoh positif bagi desa-desa lain di wilayah Kecamatan Krangkeng.
Terpisah, Kapolres Indramayu AKBP Ari Setyawan Wibowo melalui Kasie Humas Polres Indramayu, AKP Tarno, menambahkan bahwa keaktifan masyarakat dalam sistem keamanan lingkungan merupakan bentuk nyata kemitraan antara Polri dan warga dalam mendukung program pemeliharaan kamtibmas.
Ia juga mengingatkan masyarakat untuk segera melaporkan jika mengetahui adanya potensi gangguan keamanan melalui layanan Lapor Pak Kapolres – SIAP MAS INDRAMAYU di WhatsApp 081999700110 atau call center 110.
AKP Tarno berharap, kegiatan Satkamling ini terus berkembang dan dapat menjadi wadah kolaboratif yang efektif dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah.