Indramayu – Guna menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, jajaran Polsek Patrol Polres Indramayu melaksanakan kegiatan patroli rutin di wilayah hukumnya, Rabu (23/4/2025).
Kapolsek Patrol Kompol H. Saripudin mengatakan bahwa kegiatan patroli tersebut dilakukan sebagai langkah antisipatif terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), baik pada siang maupun malam hari.
Ia menjelaskan, patroli ini tak hanya bertujuan untuk menjaga kondusifitas, tetapi juga untuk membangun kedekatan dengan masyarakat melalui dialogis yang dilakukan petugas kepada warga yang ditemui di lapangan.
Lebih lanjut, petugas juga menyampaikan imbauan kepada warga agar turut serta menjaga keamanan lingkungan dan tidak segan melapor jika mengetahui adanya aktivitas mencurigakan.
“Kami mengajak masyarakat untuk menjadi mitra kami dalam menjaga kamtibmas. Dengan saling mengingatkan, potensi gangguan bisa dicegah sejak dini,” imbuhnya.
Kapolsek berharap, kehadiran Polri di tengah masyarakat dapat memberikan rasa tenang, sekaligus menunjukkan komitmen Polsek Patrol dalam memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan yang maksimal.
Terpisah, Kapolres Indramayu AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kasie Humas Polres Indramayu AKP Tarno menambahkan bahwa jajaran Polres Indramayu secara menyeluruh terus meningkatkan patroli rutin sebagai upaya preventif.
“Kegiatan patroli adalah salah satu bentuk nyata pelayanan Polri kepada masyarakat dalam menjaga situasi yang aman dan kondusif,” jelas AKP Tarno.
Lebih lanjut, ia juga mengingatkan masyarakat untuk tidak ragu menghubungi pihak kepolisian jika menemui potensi gangguan kamtibmas di wilayahnya.
“Segera manfaatkan layanan Lapor Pak Kapolres – SIAP MAS INDRAMAYU melalui WhatsApp 081999700110 atau call center 110 apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan,” imbaunya.
AKP Tarno berharap, dengan adanya partisipasi aktif dari masyarakat, keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Patrol bisa terus terjaga dengan baik.